Menjaga Custom Case HP Agar Tetap Keren

Saat ini gaya hidup masyarakat memang tak bisa dilepaskan dari yang namanya HP. Mau baru bangun tidur, sampai di kantor, sedang santai hingga hendak tidur, HP menjadi sebuah perangkat yang tak bisa terlepaskan. Fakta ini memang tak lepas dari fungsi HP yang makin berkembang bukan hanya sekadar sebagai perangkat berkomunikasi. Bahkan kini banyak yang menjadikan HP sebagai sarana berbisnis online.

Karena fungsi HP yang terus meningkat inilah, tampilan HP pun makin fashionable. Bukan cuma perkara desain, ponsel-ponsel masa kini sudah pasti memiliki casing yang menawan sehingga menarik perhatian siapapun yang melihat. Dan jika bicara mengenai casing HP menarik, kebanyakan memang dihasilkan oleh jasa custom case HP yang banyak tersedia di pasaran.

Penyedia jasa casing-casing HP ini memang menawarkan custom phone case yang desainnya bisa disesuaikan dengan permintaan konsumen. Namun selain tampilan desain casing yang menarik, pada dasarnya kunci terpenting adalah pada kebersihan si pengguna. Karena mau sekeren apapun desain casing jika kotor, tentu terlihat tak asyik. Bahkan jika casing yang jarang dibersihkan, bisa menimbulkan bau tak sedap.

pexels.com

Casing HP yang Bersih Tingkatkan Kepercayaan Diri

Sebagai benda yang dibawa ke mana-mana, HP memang rentan terkena kotoran. Apalagi jika Anda tidak memberikan casing sebagai pelindung, ponsel jelas mudah tersentuh debu hingga terkena noda. Sebuah ponsel yang kotor tentu bisa membuat pemiliknya kehilangan percaya diri. Bahkan jika sudah sangat kotor, sampai bisa mempengaruhi performa ponsel karena terhalang noda-noda yang menempel.

Bagi Anda yang menggunakan custom case HP, kebersihan jelas menjadi hal utama. Karena casing-casing dengan desain khusus ini biasanya memiliki material yang berbeda-beda dan desain yang unik. Lihat saja beberapa custom phone case yang berbentuk menyerupai telinga kelinci atau sosok karakter anime, tentu jika tampak kotor akan memberikan kesan tak nyaman.

pexels.com

Cara Menghilangkan Noda Pada Casing HP

Pada umumnya, casing HP custom menggunakan bahan yang tak seperti casing dari pabrikan. Sehingga ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk menghilangkan noda membandel supaya tetap nyaman dipakai. Supaya permukaan casing tidak cepat rusak terutama berbahan silikon, Anda bisa membersihkan noda menggunakan minyak kayu putih, hand sanitizer, odol, baking soda sampai sabun cuci piring.

Lepaskan dulu custom case HP dari ponsel jika ingin menghapus noda entah minyak, tinta, darah hingga debu. Pilih salah satu dari beberapa bahan pembersih lalu oleskan ke permukaan HP. Jika noda sudah hilang, Anda bisa langsung membasuh casing itu dengan air. Supaya tidak ada tetesan air yang tertinggal, keringkan dengan kain microfiber yang super lembut. Nah, noda pun akhirnya hilang dan casing HP kembali bersih tampak baru.

pexels.com

Tips Membuat Casing Ponsel Custom

Sebagai bonus dari kami, kami akan memberikan beberapa tips membuat custom phone case. Casing ponsel custom ini merupakan alternatif terbaik jika Anda tidak jua menemukan casing ponsel yang diinginkan di pasaran.

  • Galeri Lukisan dan Desain

Jika Anda merupakan seorang desainer atau pelukis, maka tak ada yang lebih menyenangkan dibandingkan dengan menjadikan casing ponsel sebagai kanvas. Ya, Anda bisa mempresentasikan ide-ide brilian Anda pada permukaan casing. Anda bisa menggunakan cat minyak untuk merealisasikan ide-ide Anda di permukaan casing smartphone. Atau Anda ‘pun bisa melukis lewat bantuan Adobe Photoshop, lalu mencetaknya dalam bentuk stiker. Setelah itu Anda tinggal menempelkannya di casing.

 

  • Quotes

Case HP merupakan media terbaik untuk mempresentasikan quotes yang Anda sukai. Jadi takkala Anda melihat ponsel, maka Anda bisa menemukan quotes favorit Anda tersebut. Anda bisa mendesain sendiri desain gambar quotes lalu mencetaknya pada case HP.

 

  • Gunakan Foto-foto Instagram

Jika Anda kurang bisa mendesain gambar lewat tool desain, maka Anda bisa menggunakan foto-foto yang ada di Instragram untuk ditempelkan di case ponsel. Ya, Instragram merupakan platform media sosial yang fokus pada layanan photo sharing, jadi Anda bisa menemukan foto-foto terbaik Anda di Instragram. Anda bisa menggunakan foto selfie atau foto kolase untuk case HP. Jika Anda sudah fix dengan foto tertentu yang ada di Instagram, maka Anda tinggal mencetaknya di case HP.

 

Costum case HP merupakan alternatif terbaik jika case-case HP yang dijual di pasaran tidak sesuai selera Anda. Tapi jangan lupa menjaganya agar tetap keren ya!